Menghubungkan 2 Webserver Dalam Satu Database ( central )

Assalamualaikum.............................

selamat siang semuanya , hari ini dan pada kesempatan ini saya akan membagi pengalaman saya dibidang server database . yaitu menggabungkan 2 webserver ( server fisik ) untuk satu database ( database tercentral )

A. Pengerian

Sebuah web server adalah sebuah sistem komputer yang memproses permintaan melalui HTTP , dasar protokol jaringan yang digunakan untuk mendistribusikan informasi pada World Wide Web . Istilah ini dapat merujuk ke seluruh sistem, atau khusus untuk software yang menerima dan mengawasi permintaan HTTP.


B. Latar Belakang

dalam hal efisiensi waktu bekerja , tidaklah mungkin jika terdapat 4 web server untuk dikonfigurasi satu persatu .

C. Maksud dan Tujuan

agar waktu kita tidak dibuang dengan sia-sia saya berinisiatif untuk menggabungkan 2 webserver lebih dalam satu database.

D. Alat dan Bahan

- server ( minimal 2 )
- satu database
- Aplikasi berbasis web php&mysql
- pc / laptop sebagai client

E. Durasi

waktu yang diperlukan untuk konfigurasi sekitar 3 menit

F. Tahap Pelaksanaan

1. masuk ke mysql sebagai mode CLI (comment line interface)
# mysql -u root -p
ket :
u : username
p : password


2. setelah masuk ke mysql mode cli , masukkan query untuk mengidentifikasi ip server mana saja yang dikenali di database server tersebut , query seperti berikut
> grant all privileges on *.* to 'root'@'(ipserver yang ingin dihubungkan)' identified by '(password mysql anda)';

pastikan peringatan query-nya ok

3. keluar dari mysql lalu konfigurasi ke " /etc/mysql/my.cnf "
cari kata " bind-address " berikan tanda seperti berikut
#bind-address = 127.0.0.1

untuk mengeceknya install aplikasi pada 2 server atau lebih buat database di server central dan lihat pada phpmyadmin.

G. Kesimpulan

setiap server yang melakukan peng-editan , maka server yang lain ikut ter-edit , itu dapat mengefisienkan waktu , karena tidak perlu repot2 mengedit satu persatu dalam webserver , kelemahan dalam system ini .

H. Referensi


terimakasih telah membaca dan mengikuti tutorial diatas , semoga bermanfaat , mohon maaf jika terjadi kesalahan .

Wassalamualaikum.......................................
Previous
Next Post »

Kontributor